Paypal merupakan salah satu alat pembayaran online yang paling populer saat ini. Anda bisa bergabung dengan paypal dengan melakukan prosedur registrasi. Dengan hanya registrasi, anda akan mendapatkan account unverified yang memperbolehkan anda mentransfer maksimal $71 sekali transaksi.
Jika anda ingin mendapatkan account yang verified, maka anda diwajibkan melakukan link ke kartu kredit dan memberikan identitas yang valid. Nah, berikut langkah-langkah melakukan pengiriman uang dengan paypal:
Account yang unverified juga bisa melakukan pembayarant, cuma nilainya dibatasi.
1. Login ke account paypal anda. Pastikan untuk login hanya melalui homepage https://paypal.com, untuk menghindari kemungkinan pencurian username account papypal (phising)
2. Setelah berhasil login, klik menu send payment untuk mentransfer uang
3. Di bagian send payment, lengkapi informasi yang dibutuhkan, seperti account tujuan (email), jumlah uang dalam US$ atau yang lain, dan jenis pembayaran.
Saya umumnya menggunakan jenis other payment :D
Untuk amount, jika ada desimal maka isikan dengan koma, bukan titik.
4. Klik continue, pastikan amount dan account tujuan sudah benar, lalu klik send money. Maka anda telah mengirimkan sejumlah uang ke account paypal tujuan. Email konfirmasi akan dikirim ke anda dan transaksi akan tercatat di payment history :D
Pengiriman other payment/personal ke account luar negeri dikenakan biaya tambahan sebesar USD$ 0,01 per transaksi. Semoga postingan ini berguna bagi anda…. :D